Presiden Jokowi Lantik Djoko Setiadi Jadi Kepala BSSN Pagi Ini

oleh -
Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), Djoko Setiadi. (Foto: Kumparan.com)

JAKARTA – Presiden Joko Widodo pagi ini akan melantik Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN). Pelantikan direncanakan akan dilakukan pukul 10.00 WIB di Istana Negara, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta.

Seperti dikutip kumparan.com, calon Kepala BSSN yang akan dilantik Jokowi adalah Djoko Setiadi.

“Iya benar (Djoko Setiadi),” kata Juru Bicara Presiden Johan Budi SP saat dikonfirmasi, Rabu (3/1).

Diketahui, Djoko saat ini masih menjabat sebagai Kepala Lembaga Sandi Negara atau Lemsaneg. Ia juga merupakan seorang Pati TNI yang berpangkat Mayor Jenderal.

Djoko Setiadi diketahui pernah sekolah di SESKOAD selama 11 bulan dan kemudian ditempatkan di Pasukan Pengaman Presiden (Pampres) selama 4 tahun.

Melalui Peraturan Presiden Nomor 133 Tahun 2017 tentang Perubahan Atas Peraturan Presiden Nomor 53 Tahun 2017 tentang Badan Siber dan Sandi Negara yang ditandatangani Jokowi tanggal 16 Desember 2017 ditegaskan, BSSN adalah lembaga pemerintah yang berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Presiden.

Sebelumnya lembaga ini bertanggung jawab kepada Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Kemamanan (Menko Polhukam). Menurut Jokowi, pengubahan Perpres tersebut karena BSSN dinilai sangat penting dan diperlukan negara.

“Ini adalah sebuah badan yang sangat penting dan kedepannya sangat diperlukan oleh negara terutama dalam mengantisipasi perkembangan dunia siber yang pertumbuhannya cepat sekali,” kata Jokowi di Stasiun Sudirman Baru atau BNI City Railway, Sudirman, Jakarta, Selasa (2/1).