Paus Fransiskus Berjanji akan Berkunjung ke Indonesia

oleh -
Pemimpin Gereja Katolik Vatikan, Paus Fransiskus. (Foto: CNN)

Vatikan, JENDELANASIONAL.ID –Pemimpin Gereja Katolik, Paus Fransiskus menyatakan komitmennya untuk mengunjungi Indonesia.

Hal ini disampaikan Paus pada Duta Besar Indonesia untuk Takhta Suci yang baru L Amrih Jinangkung pada beberapa waktu lalu.

Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Vatikan, melalui siaran pers yang diterima Republika.com, Paus mengatakan akan berkunjung ke Indonesia apabila situasi memungkinkan dan pandemi Covid-19 telah berlalu.

Pernyataan ini diungkapkan kepada Amrih dalam upacara penyerahan Surat Kepercayaan berlangsung di ruang perpustakaan pribadi Paus Fransiskus di Vatikan.

Dalam kesempatan itu, Amrih menyampaikan perkembangan terbaru penanganan Covid di Indonesia. Duta Besar juga menanyakan kemungkinan realisasi rencana kunjungan Paus ke Indonesia.

Dalam acara itu, Amrih juga diterima oleh Sekretaris Negara Takhta Suci, Kardinal Pietro Parolin. Kardinal Parolin sebagai orang kedua dalam hierarki pemerintahan Takhta Suci menyampaikan antara lain pengakuan atas pluralisme di Indonesia dan Pancasila sebagai pemersatu bangsa.

Sebelum ditempatkan sebagai Duta Besar LBBP RI untuk Takhta Suci, Amrih menjabat sebagai Direktur Hukum dan Perjanjian Ekonomi, Direktorat Jenderal Hukum dan Perjanjian Internasional, Kementerian Luar Negeri. Alumni Cornell University Law School itu juga bertugas sebagai Minister Counsellor bidang politik di Kedutaan Besar RI di Wina, Austria. (Ryman)