Bapakku Sebuah Melodi yang Indah

oleh -

Bapakku memang pandai bercerita. Ia juga pandai mendongeng. Dulu ia mendongeng untukku dan untuk Dipo, kini ia suka mendongeng untuk adikku Daisy. Pendengar akan tertawa terpingkal-pingkal melihat mimiknya yang lucu dan aksennya dalam bercerita.

Bapakku juga banyak membaca. Bukunya banyak dan inilah satu hal yang membuatnya menjadi seseorang yang cerdas. Tangannya juga gesit dan cekatan dalam melakukan segala hal, bila di pegang akan terasa kuat dan kencang.

Bapak bagaikan musik Wagner yang menggambarkan kekuatan dan semangat, sesungguhnya di balik kehidupan bapak, ada sebuah melodi yang indah. Seperti kata Sherina. “Lihatlah lebih dekat dan kau akan mengerti.”[***]

*Ditulis oleh Dhitta Puti Sarasvati ketika masih SMA sebagai hadiah ulang tahun untuk Rizal Ramli